Peduli Korban Gempa Cianjur, DPP PKB Salurkan Bantuan Sembako Beserta Uang Tunai

Foto : Jajaran DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) serahkan secara simbolis bantuan sembako beserta uang tunai kepada Ketua DPC PKB Cianjur yang selanjutnya akan disalurkan untuk warga atau korban gempa bumi di Cianjur, Selasa (22/11/2022)
CIANJUR.Maharnews.com- Sejumlah bantuan diberikan DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk para korban gempa bumi di Kabupaten Cianjur.
Bantuan sebanyak 1500 paket sembako dan bahan makanan tambahan untuk balita beserta uang tunai secara simbolis diberikan Ketua Fraksi PKB DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal kepada Ketua DPC PKB Cianjur Lepi Ali Firmansyah di Kantor DPC PKB Cianjur, Selasa (22/11/2022).
Ketua Fraksi PKB DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal, mengatakan, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin) menyampaikan duka yang mendalam untuk masyarakat Cianjur yang terkena dampak gempa bumi.
“Kami datang dari DPP dan DPW ini tanggap darurat untuk awal karena yang dibutuhkan pasti sandang dan pangan,” katanya kepada wartawan.
Gus Muhaimin menginstruksikan segera hari ini kami dari DPP PKB harus sudah berangkat dan menyerahkan bantuan untuk para korban.
"Kami akan terus menggerakkan jajaran DPP PKB, Fraksi PKB DPR RI, Fraksi PKB Jawa Barat dan DPC se-Jawa Barat turut membantu DPC PKB Kabupaten Cianjur meringankan beban warga yang menjadi korban terdampak bencana gempa bumi di Cianjur,"ucapnya.
Sementara itu Ketua DPC PKB Kabupaten Cianjur Lepi Ali Firmansyah, mengungkapkan, sesuai perintah Ketua Umum PKB Gus Muhaimin pihaknya membuka posko dan dapur umum di Taman Prawatasari dan Lapang Jagaraksa Kecamatan Warungkondang
“Ada dua pelayanan yang kita berikan, pelayanan medis dan pelayanan untuk kebutuhan pangan kita menyediakan dapur umum untuk makan dan sebagainya,” katanya.
Diluar itu, kata Lepi, pihaknya juga membentuk tim relawan sekitar 40 orang satuan tugas (satgas) yang membantu proses evakuasi di beberapa tempat.
“InsyaAllah pada tahap awal ini selama tujuh hari kita akan membuka dapur umum dan pada proses berikutnya kita akan melihat perkembangan dan insyaAllah sampai bencana ini bisa teratasi kita akan ikut membantu, berpartisipasi,” pungkasnya.
- Gempa Cianjur, Total Korban Jiwa Tercatat 268 Orang
- Pasca Gempa Cianjur, Kapolri Bagikan 3000 Sembako
- Sempat Dihentikan, Kereta Api Kini Bisa Beroperasi Kembali
- Kejaksaan Peduli Korban Gempa Cianjur
- Cianjur Diguncang Gempa Ratusan Jiwa Melayang, RK Ingatkan Warga Waspada
- Gempa Cianjur, 4 Warga Kampung Nagrog Meninggal Dunia, Ratusan Luka luka
- Terparah, Rumah Sekampung di Desa Cirumput Nyaris Rata Dengan Tanah