Ngopi Sembari Update Informasi - Berita

PP Tetap Konsisten Bantu Korban Gempa, Dirikan Dapur Umum

PP Tetap Konsisten Bantu Korban Gempa, Dirikan Dapur Umum

Cianjur.Maharnews.com - Tekad Pemuda Pancasila (PP) dalam membantu korban bencana alam Gempa bumi Cianjur, bukan isapan jempol belaka. 

Fakta, organisasi yang memiliki slogan "Sekali Layar Terkembang Surut kita Berpantang" tetap konsisten mengulurkan tangan bagi para korban bencana.

Bantuan kemanusian yang didistribusikan mulai dari bahan pokok makanan, tenda, selimut, obat-obatan dan tim kesehatan disiagakan.

Bahkan MPC-PP Kabupaten Cianjur, dan Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila DKI Jakarta, mendirikan dapur umum untuk memudahkan korban bencana mendapatkan bantuan makanan.


Ketua MPC PP Kabupaten Cianjur Endi Cahyadi, yang akrab disapa Aa Endot mengatakan, sejak awal terjadi gempa, Pemuda Pancasila tetap konsisten membantu para korban bencana.

"Maka kita bangun Dapur Umum di sekretariat PP kecamatan Cugenang di Jl. Raya Cugenang Kampung Cijedil KM 7 Cugenang Cianjur, kata Aa Endot, Sabtu (3/12/2022).

Ia menjelaskan, Dapur umum itu didirikan untuk memudahkan kader-kader Pemuda Pancasila menyalurkan bantuan makanan untuk para korban bencana.

"Jadi dapur umum itu didirikan agar para kader kita dengan mudah menyalurkan bantuan makanan bagi para korban gempa," pungkasnya.





Tulis Komentar Facebook

Komentar Facebook

Bijaksana dan bertanggung jawablah dalam berkomentar, karena sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE