ASN Cianjur Pelesiran di Hari Kerja, Kadis Ngaku "Direstui" Bupati

Foto : Ilustrasi. mahar
CIANJUR.Maharnews.com- Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) di salah satu dinas Pemerintah Kabupaten Cianjur didapati tidak menjalankan aktivitas semestinya disaat hari kerja.
Selama 3 hari mulai Rabu (15/12/2021) mereka malah pelesiran keluar daerah. Bertolak dari Cianjur menggunakan kendaraan bis menuju Pantai Pangandaran, Jawa Barat.
Dari video berdurasi singkat yang diterima redaksi, diketahui kegiatan yang melibatkan banyak ASN tersebut ternyata dipimpin langsung oleh pimpinan Organisasi Perangkat Dinas (OPD) alias Kepala Dinas.
Terlihat pada sesi acara api unggun yang digelar di tepian pantai, Bapak Kadis selain menyapa peserta juga menyampaikan beberapa patah kata.
Mendengar apa yang disampaikan orang nomor satu di lingkungan dinas itu, diketahui kalau kegiatan di Pantai Pangandaran tersebut merupakan acara dadakan.
Hebatnya lagi, Bapak Kadis dengan lantangnya berani mengatakan kepada para peserta kalau kegiatan tersebut mendapat dukungan dari Bapak Bupati.
Berikut petikan apa yang disampaikan Bapak Kadis dalam video berdurasi 2 menit 51 detik yang diterima redaksi Maharnews com terkait kegiatan di Pantai Pangandaran.
"Kelihatannya ada yang senang, ada juga yang cemberut. Tapi kelihatannya pada umumnya senang, yang cemberutnya cuma saya saja.
Jadi rekan rekan sekalian, ya kita patut bersyukur juga yah, kita dengan rencana mendadak bisa berangkat ke Pangandaran, walaupun sebenarnya kita semua sedang dalam keadaan repot, kerja.
Tetapi Pa Bupati justru mendorong kita kapan lagi kalau tidak sekarang kata pa bupati, jadi Alhamdulillah.
Dan kemarin tadi juga dari teman teman pa kalau bisamah agak sering katanya. Ya kalau agak sering berarti harus di rencanakan yah. Direncanakannya cara apa nanti kita cari solusi,"
- Diduga Korupsi DD, Oknum Kades Wanasari Dilaporkan ke KPK
- PT. MPM Akan Tindak Tegas Penggarap Liar
- Pilih yang Muda, Cecep Alamsyah Rela Lepaskan Jabatan Ini
- Miliaran Rupiah E Purchasing di Disdikbud Cianjur, Ini Daftar Proyeknya
- Beni Irawan Kembali Nahkodai Apdesi Kabupaten Cianjur
- Santri Tenggelam di Pantai Apra Ditemukan
- 2021 Manjurrrr !!, Cianjur Diguyur Ratusan Miliar Dana Banprov Jabar