DPRD Dukung Pemkab Cianjur Sukseskan Program MBG

Foto : Wakil Ketua DPRD Cianjur Lepi Ali Firmansyah
CIANJUR - Program Makan Bergizi Gratis (MBG) sudah mulai dilaksanakan di beberapa sekolah sejak hari Senin (6/1/2025). Namun, program ini masih belum dilaksanakan di Kabupaten Cianjur, lantaran masih menunggu keputusan resmi dari Badan Gizi Nasional.
Menyikapi hal ini, DPRD Kabupaten Cianjur mendukung penuh pemerintah Kabupaten Cianjur untuk mempersiapkan diri guna mensukseskan salah satu program pusat ini.
"DPRD Cianjur sangat mendukung dan mendorong Pemkab untuk mempersiapkan diri. Supaya nanti saat perintah dari pusat sudah ada, Pemkab Cianjur sudah siap sepenuhnya," ujar Wakil Ketua DPRD Cianjur Lepi Ali Firmansyah, Selasa (7/1/2025).
Menurut Kang Lepi, program makan bergizi gratis ini sangat baik untuk meningkatkan kualitas gizi dan kesehatan masyarakat, khususnya anak-anak sekolah.
"Kami sangat mendukung program ini karena dapat membantu meningkatkan kualitas hidup masyarakat Cianjur. Kami berharap program ini dapat segera dilaksanakan di Cianjur," ujarnya.
Masih kata Kang Lepi, program MBG ini ditargetkan untuk kelompok utama. Yakni: anak-anak SD kelas 1-3 dari keluarga miskin atau rentan pangan, anak-anak penderita gizi kurang atau stunting serta Ibu hamil dan menyusui dari keluarga miskin. Kendati demikian dia berharap program ini dapat menyentuh seluruh siswa dasar dan menengah.
"Di Cianjur ini terdapat 1.235 SD dan 231 MI, serta terdapat 407 SMP dan 160 MTs dengan jumlah keseluruhan siswanya sebanyak 417.024. Selain kelompok utama, kita dorong supaya seluruh siswa SD/MI dan SMP/MTs juga dapat menerima program ini," pungkasnya.
- DPRD Cianjur Desak Dinas PUPR Segera Perbaiki Tebing Jalan Longsor
- Wow....!! Cianjur Punya Wisata Kuliner Malioboro
- DPRD Cianjur Menetapkan Tiga Raperda
- Skandal Memalukan Mantan Anggota DPRD Cianjur
- Dinkes Cianjur Bakal Perbaiki Tata Kelola BLUD Puskesmas
- Bantu Kelancaran Nataru, Dinkes Cianjur Siagakan Layanan Kesehatan di 4 Titik Lokasi
- Pembangunan Rumah Program BSPS Cianjur Tak Kunjung Rampung