Ngopi Sembari Update Informasi - Berita

Kades Sindangsari H. Endang Mulyadi Wafat

Kades Sindangsari H. Endang Mulyadi Wafat

Cianjur.maharnews.com - Innalilahi Wainnailaihi Rojiun, telah berpulang ke Rahmatullah H. Endang Mulyadi Kepala Desa Sindangsari Kecamatan Leles Cianjur Selatan, Jumat 17 Januari 2025.

Ketua Assosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Cianjur Beni Irawan menyampaikan ucapan turut berduka cita yang mendalam atas wafatnya Kepala Desa Sindangsari H. Endang Mulyadi.

Atas nama pribadi, keluarga dan organisasi profesi APDESI Kabupaten Cianjur, kami turut berduka cita sedalam-dalamnya atas meninggalnya seorang tokoh penting bagi kami dan masyarakat Desa Sindangsari pada umumnya.

"Semoga Allah menerima semua amal ibadahnya, diampuni segala salah dan dosanya, serta ditempatkan pada tempat yang baik disisi Allah SWT", ucap Beni.

Beni berharap kepada keluarga untuk mengikhlaskan kepergian almarhum.

"Kami juga mengajak seluruh anggota APDESI dan elemen masyarakat untuk memaafkan segala dosa dan kekhilafan almarhum semasa hidupnya," harapnya.





Tulis Komentar Facebook

Komentar Facebook

Bijaksana dan bertanggung jawablah dalam berkomentar, karena sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE