Anies Hadir di Pasar Induk Pasir Hayam, Pedagang Lega!!

Foto : Bacapres RI H.Anies Rasyid Baswedan saat berdialog dengan pedagang Pasar Induk Pasir Hayam Cianjur
Cianjur.maharnews.com - Kunjungan bakal calon presiden (Bacapres) RI H.Anies Rasyid Baswedan ke Pasar Induk Pasir Hayam Cianjur dibrondong berbagai keluhan para pedagang pada Kamis (21/9/2023).
Bakal calon orang nomor satu di Indonesia itu pun dijadikan momentum oleh para pedagang untuk mengadu berbagai keluh kesahnya.
Agus (50) pedagang Pasar Induk mengaku merasa lega setelah menyampaikan beberapa keluhan meski kepada bacapres, namun setidaknya jadi catatan kelak ketika pak Anies terpilih menjadi presiden.
"Semoga keluhan kesah yang kita sampaikan kepada beliau menjadi catatan ketika nanti terpilih," ujarnya.
Sementara itu bacapres Anies Rasyid Baswedan mengatakan, kedatangan ke Pasar Induk Pasir Hayam Cianjur ini sesuai agenda untuk mengumpulkan keluhan -keluhan para pedagang.
“Paling banyak disampaikan para pedagang yaitu tentang menurunnya penjualan, jadi untuk beberapa waktu ini omset para pedagang menurun,” katanya.
Anies berjanji keluhan para pedagang pasar itu nantinya akan di bawa dalam agenda perubahan.
Keluhan para pedagang akan dibawa ke agenda perubahan, karena kita ingin ada perbaikan perbaikan dilakukan, khususnya sektor pangan yang dampak rumah tangga di Indonesia,” tandasnya.
- Inisiator Nota Dinas Komisi A DPRD Cianjur, Mosi Tidak Percaya Kepada Ketua
- Membangun Cianjur, TMMD ke 118 Resmi Dibuka
- Cor Beton Ala Cianjuran, Baru 6 Bulan Kondisinya "Mana Tahan"
- Permainan Panas Nota Dinas
- Jalan Kabupaten Terisolir di Desa Sukabungah, Warga Galang Dana!!
- Diduga Tawuran, Dua Pelajar MTs di Cianjur Selatan Tewas
- Tegas!! Bupati Minta RTG Mangkrak Nenek Imas, Diselesaikan dalam 1 Minggu