APBD 2023 Cianjur Diguncang Gempa, Bagaimana Nasibnya?

CIANJUR.Maharnews.com- Gempa bumi yang mengguncang Kabupaten Cianjur Senin (21/11/2022) lalu tak hanya berdampak terhadap masyarakat, tapi juga pada penggelolaan keuangan daerah tahun anggaran 2023.
Pasalnya, sebelum bencana gempa terjadi, eksekutif dan legislatif tengah membahas APBD 2023 termasuk dana cadangan pemilu 2024.
Lalu bagaimana nasib pembahasan tersebut, apakah akan tetap dilanjut meski Cianjur sedang dalam keadaan darurat bencana?
Sekertaris Daerah Cianjur, Cecep Suherlan Alamsyah saat dikonfirmasi hal tersebut mengaku selain telah membuat telaahan, terkait pembahasan APBD 2023 sudah berkonsultasi dengan pemerintah provinsi Jawa Barat.
"Karena ini post majeure dan kemudian gedung dewan juga situasinya tidak memungkinkan digelar rapat paripurna sehingga rapat tidak mungkin dilakukan disana,"ujarnya saat ditemui di Pendopo Pancaniti, Sabtu (26/11/2022).
Tetapi lanjut Sekda, tahapan tahapan pembahasan tetap harus dilakukan, dan terkait itu tanggal 30 November harus disepakati oleh eksekutif dan legislatif.
"Nah proses itu tetap dilakukan, hanya saja tempat dan waktu kita sesuaikan dengan kondisi yang ada,"kata Sekda.
Menurutnya bisa jadi rapat pembahasan APBD digelar ditenda darurat di lingkungan kantor Pemkab Cianjur.
"Yang penting proses tahapan tersebut tidak terhambat,"imbuhnya.
- Himat Datang, Pengungsi Sehat
- Bonceng wAnita, Bupati Cianjur Tinjau Korban Gempa Naik Kendaraan Roda Dua
- Kejari Cianjur Bantu 600 KK Korban Gempa di Desa Sukawangi
- Gelombang Aksi Kemanusiaan Himpunan Wanita Karya Ditengah Bencana Gempa Cianjur
- Ikbal Datang, Pengungsi Korban Gempa Bumi Gembira
- Gempa Cianjur, Update Jumlah Korban Meninggal 310 Orang
- Gempa Cianjur, Total Korban Jiwa 289 Orang Meninggal