Ngopi Sembari Update Informasi - Berita

Ikbal Datang, Pengungsi Korban Gempa Bumi Gembira

Ikbal Datang, Pengungsi Korban Gempa Bumi Gembira

Cianjur.Maharnews.com - DPP IKA FH Universitas Diponegoro (UNDIP) Semarang, bekerjasama dengan Cv Lintas Karya Utama menyalurkan bantuan logistik kepada korban bencana Gempa Bumi Cianjur.

Logistik berupa makanan minuman, obat-obatan, kasur, terpal, didistribusikan langsung kepada korban bencana di empat kecamatan terdampak, yakni kecamatan Cianjur, Cugenang, Gekbrong dan Warungkondang.


Leader UNDIP Semarang Asep ridwan melalui direktur Cv LKU Mochamad Ikbal Alrozi mengatakan, bantuan logistik tersebut disalurkan kesejumlah titik lokasi pengungsian korban bencana.

"Diantaranya Desa Nagrak, Sarampad, Sukaratu, Cikancana, Bangbayang, Jambudipa, Tegallega, Sukamulya, dan Desa Gasol," kata ia Jumat (25/11/2022).


Ikbal mengungkapkan, logistik diberikan langsung kepada pengungsi yang belum tersentuh bantuan pemerintah.

"Kita terus menyisir titik lokasi pengungsian tenda-tenda darurat sejak Senin tanggal 21 sampai dengan Jumat 25 November 2022," ujarnya.

Sementara salah satu pengungsi Dedeu (50) mengaku sangat gembira mendapatkan bantuan logistik yang diberikan secara langsung oleh relawan tersebut.

"Ini sangat membantu, karna ketika meminta ke Pemerintah ribet, padahal masyarakat terdampak sangat membutuhkan bantuan. Tapi sekarang alhamdulillah kedatangan relawan yang memberikan bantuan, sehingga temen-temen pengungsi lainya bisa makan," ujarnya.





Tulis Komentar Facebook

Komentar Facebook

Bijaksana dan bertanggung jawablah dalam berkomentar, karena sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE