Musdes Sukaraharja Bahas Tiga Program Pembangunan

Foto : Kegiatan Musdes Sukaraharja Tahun 2024
Cianjur.maharnews.com - Pemerintah Desa Sukaraharja Kecamatan Cibeber Kabupaten Cianjur, menyelenggarakan Musyawarah Desa (Musdes) Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2024, di aula kantor desa setempat, pada Jumat (19/1/2024).
Musdes ini dihadiri oleh Camat Cibeber atau yang mewakili, ketua dan anggota BPD, perangkat desa, Direktur BUMDes, Ketua Karang Taruna,tokoh Masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan para kader PKK.
Kepala Desa Sukaraharja, Ajuk dalam sambutannya menyampaikan, pemerintah desa terus berupaya untuk mempercepat proses pembangunan agar bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
“Pemerintah desa akan terus berupaya secara maksimal berinovasi, berkreatifitas dan memaksimalkan SDM yang dimiliki untuk bisa melaksanakan program-program pembangunan dengan tetap dan terus berkoordinasi dengan pemerintah kecamatan, maupun pemerintah kabupaten Cianjur," Ujarnya.
Ajuk mengatakan Musdes 2024 ini membahas soal IPM demi mengukur capaian pembangunan manusia berbasis sejumlah komponen dasar kualitas hidup.
"Tiga komponen IPM itu diantaranya pembangunan jalan lingkungan, TPT dan peningkatan PAUD/TK," katanya.
Sementara itu Musdes dipimpin oleh Ketua BPD Ujang Rohman, dan pihaknya juga telah berencana akan menggelar musdes tahapan selanjutnya dengan melibatkan kembali seluruh komponen masyarakat Desa Sukaraharja.
- KOPAY Bikin Anak Yatim Gembira
- Deklarasi Capres 02, Tersirat Kabar Burung Hinggap Di Pohon Keramat Pendopo?
- Innalilahi wa innailaihi rojiun, Buya Syakur Meninggal Dunia
- MAINTENANCE
- Kasus "Apeum" dan DD Wargasari Dilaporkan Kembali
- Pentas Seni Budaya Kuda Lumping Bersama AKAR, Disambut Antusias Masyarakat Cianjur Selatan
- Reviu Dana Donasi Gempa Bumi Cianjur, BPK RI Temukan Ini