Ngopi Sembari Update Informasi - Berita

Aksi Penanaman Pohon FPI Kabupaten Cianjur Bareng Yayasan Mama Shoheh Bunikasih

Aksi Penanaman Pohon FPI Kabupaten Cianjur  Bareng Yayasan Mama Shoheh Bunikasih

Foto : Pimpinan FPI Cianjur Habib Hud Alaydrus melakukan simbolis penanaman pohon di lokasi tanah waqaf Mama Shoheh yang berlokasi di Bunikasih, kecamatan Warungkondang, Kabupaten Cianjur, Selasa 13 Februari 2024.


CIANJUR.Maharnews.com- Menanam pohon adalah bagian penting dalam upaya perbaikan lingkungan dan peningkatan mutu udara, 

Sebagaimana tertuang dalam Instruksi Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan INS.1/MENLHK/PDASHL/DAS.1/8/2017 yang mewajibkan kita menanam dan memelihara sekurang-kurangnya 25 pohon selama hidup. Angka 25 batang itu berasal dari 5 batang saat sampai jenjang SD, 5 batang SMP, 5 batang SMU, 5 batang perguruan tinggi, dan 5 batang saat menikah. 


Untuk mendukung hal tersebut, Habib Hud Alaydrus, selaku Pimpinan FPI Kabupaten Cianjur bekerja sama dengan Yayasan Mama Shoheh dan Tokoh Ulama serta para tokoh masyarakat, aktifis lingkungan hidup dan Pemuda Penggerak Lingkungan (Pepeling), menggelar kegiatan penanaman pohon di area Wakaf Mama Shoheh yang berlokasi di Bunikasih, kecamatan Warungkondang, Kabupaten Cianjur, Selasa 13 Februari 2024. 

Aksi penanaman pohon ini juga sebagai wujud konkrit dari kepedulian FPI Kabupaten Cianjur terhadap kelestarian lingkungan sekitar, dan mengajak elemen masyarakat lain untuk terlibat dan bersama sama membudayakan serta membiasakan penanaman pohon demi keberlangsungan lingkungan yang baik bagi generasi berikutnya. 

"Menurut saya, acara penanaman pohon ini sungguh suatu inisiatif yang sangat konstruktif, terlebih besok itu adalah puncak dari Pemilu 2024, dimana ada kewajiban bagi KPU untuk menanam pohon, yang diteruskan kepada instrumen penyelenggara Pemilu di tingkat KPPS, dan FPI Kabupaten Cianjur secara tidak langsung ikut serta berpartisipasi aktif dan konkrit, mendukung kewajiban menanam pohon yang di amanah Pemerintah kepada KPU" demikian Habib Hud memberikan pernyataan selepas acara penanaman pohon selesai. 

Dalam keterangan lain, para tokoh Masyarakat juga menyatakan dan sekaligus berharap bahwa kebiasaan penanaman pohon harus rutin dilakukan demi kebaikan lingkungan bagi masyarakat dan alam lingkungan kita semua. (M9)




Tulis Komentar Facebook

Komentar Facebook

Bijaksana dan bertanggung jawablah dalam berkomentar, karena sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE