Baznas Kabupaten Cianjur Siap Diaudit

Foto : Baznas Kabupaten Cianjur
CIANJUR.Maharnews.com- Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Cianjur Tata Sugita menyatakan pengelolaan keuangan Baznas siap diaudit.
Hal tersebut dikatakan Tata saat dimintai tanggapannya terkait adanya permintaan aktivis agar pihak yang berwenang melakukan audit keuangan Baznas Cianjur, menyusul adanya temuan masalah pada penyaluran bantuan yang bersumber dari Baznas.
"Silahkan diaudit, kami sangat terbuka,"ujar Tata kepada Maharnews belum lama ini.
Menurutnya, dengan adanya proses audit keuangan tentunya dapat menumbuhkan, meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap lembaga Baznas.
"Justru kami kalau itu memang akan dilaksanakan sangat bersenang hati, karena akan lebih menggigit dan lebih dipercayai masyarakat. Mangga, siap,"kata Tata.
Tata menjelaskan dana yang dikelola Baznas itu bersumber dari penerimaan Zakat, Infak dan Sodaqoh (ZIS).
"Zakat itu ada yang dari lembaga, non lembaga dan perorangan. Itu sumbernya dari masyarakat di kabupaten Cianjur,"terangnya.
- Pernyataan TMS Soal Perang Baratayudha, Pengamat : Antara Guru dan Murid
- Jalan Cisel Rusak, UAS : Tanpa AB Lobi Dewan Provinsi Mandul
- Kejari Cianjur Berikan Restorative Justice, TSK Penadah Motor Curian Bernafas Lega
- NasDem Tabuh Genderang, TMS : Pilakda 2024 Perang Bratayudha
- 4 Tahun Disegel, Pengelolaan Dana BOS SDN Cigombong Dipertanyakan
- Pegawai Kantor Kecamatan Sukuluyu Bekerja di Bawah Ancaman
- Retribusi ditarik, Agrowisata Pandanwangi Diterlantarkan