Ngopi Sembari Update Informasi - Berita

Soal Rekomendasi Usungan Terhadap BHS-M, Susi : PDIP Sudah Sejak Awal

Soal Rekomendasi Usungan Terhadap  BHS-M, Susi : PDIP Sudah Sejak Awal

Foto : H. Herman Suherman dan Ketua DPC PDIP Kabupaten Cianjur Susi Susilawati


CIANJUR. Maharnews.com - Menyusul Partai Golkar, PAN, PPP dan Nasdem yang telah mengeluarkan rekomendasi usungan secara resmi terhadap pasangan Herman Suherman - TB Mulyana (BHS-M). Lalu bagaimana dengan PDI Perjuangan?

Ketua DPC PDIP Kabupaten Cianjur Susi Susilawati menegaskan, PDIP sejak awal sudah mengumumkan secara langsung oleh ketua umum PDIP Megawati Soekarnoputri pada 18 Februari 2020, dan itu sudah resmi diumumkan pada gelombang ke satu.

"Dan itu sudah resmi diumumkan pada gelombang kesatu, kemudian nanti se-Indonesia untuk gelombang kedua yang akan dimulai pada hari senin mendatang, semua rekomendasi diumumkan," Ujar Susi saat diwawancarai usai menghadiri rapat paripurna HJC di halaman Gedung wakil rakyat, Minggu (12/7/2020).


Disinggung kapan diserah terimakan rekomendasi usungan terhadap pasangan BHS-M, Susi mengatakan bahwa rekomendasi usungan itu sudah pada saat tanggal 18 februari.

"Rekomendasi itu kan sudah pada saat tanggal 18 itu. Waktu itu kan pak Herman yang secara langsung ke ketua umum dan telah diumumkan melalui siaran TV Nasional Indonesia," Jelasnya (NN).



Tulis Komentar Facebook

Komentar Facebook

Bijaksana dan bertanggung jawablah dalam berkomentar, karena sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE