Ngopi Sembari Update Informasi - Berita

Umat Muslim Turun Kejalan, Kecam Pernyataan Presiden Perancis

Umat Muslim Turun Kejalan, Kecam Pernyataan Presiden Perancis

Foto : Unjuk rasa digelar di Jalan Raya Mangunsarkoro Kecamatan Cianjur, berlangsung diwarnai aksi pembakaran foto Presiden Perancis Emmanuel Macron.


CIANJUR. MAHARNEWS.COM  - Ratusan umat muslim kabupaten Cianjur turun ke jalan berunjuk rasa mengecam dan memprotes pernyataan sikap Presiden Perancis Emmanuel Macron yang dinilai menghina Islam dan Nabi Muhammad SAW, Senin (2/11/2020).

Unjuk rasa digelar di Jalan Raya Mangunsarkoro Kecamatan Cianjur, berlangsung diwarnai aksi pembakaran foto Presiden Perancis Emmanuel Macron.

Ketua FPI Kabupaten Cianjur, Al Habib Alayidrus mengatakan, pembakaran foto tersebut sebagai wujud protes dan mengecam sikap Presiden Prancis yang telah menghina Nabi Muhammad SAW. 

"Demi Allah kami tidak ada urusan dengan Presiden Prancis. Tetapi ketika dia mengutik nabi kami maka kami akan bertindak," Ujarnya.

Lebih lanjut Ia menegaskan apabila tuntutan kami umat muslim yang meminta Presiden Prancis untuk meminta maaf tidak dipenuhi maka akan melakukan demo susulan dengan menurunkan masa yang lebih banyak lagi. 

"Kita akan demo kembali dan menurunkan massa lebih banyak lagi jika tuntutan umat muslim tidak terpenuhi," Tandas Habib bernada tinggi.

Selain mengancam akan demo kembali pihaknya juga akan melakukan memboikot semua produk asal Prancis jika Emmanuel Macron tidak juga berminta maaf. 

"Sebelum minta maaf kepada umat muslim, Presiden Prancis harus meminta maaf terhadap nabi kami. Jika tidak kami akan boikot semua produk asal Prancis," Tandasnya.

Sementara dalam aksi tersebut tampak TNI/Polri mengawal dan mengamankan jalannya aksi mengecam pernyataan sikap Presiden Perancis, hingga unjuk rasa tersebut berlangsung aman dan kondusif.




Tulis Komentar Facebook

Komentar Facebook

Bijaksana dan bertanggung jawablah dalam berkomentar, karena sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE