Debat Publik Paslon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur Akan Digelar 1 Kali, Komisioner KPU Sebut : Tidak Ada Tema Khusus

Foto : Doc KPU Cianjur
CIANJUR. Maharnews.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Cianjur bakal menggelar debat publik calon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur. Sesuai Jadwal debat dilaksanakan di Prime Prak Hotel Bandung pada Jumat 20 November 2020, dimulai pukul 13.30 sampai 16.00 WIB.
Debat bisa dilihat secara Live Streaming di Kanal Youtube INEWSTV Bandung.
Debat 4 pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati yang berkontestasi pada Pilkada Cianjur 2020 tersebut, bisa memberikan informasi secara mendetil, dan menyeluruh kepada masyarakat.
"Dengan harapan dapat dipergunakan sebagai bahan pertimbangan untuk menentukan pilihan bagi masyarakat Cianjur," Ujar Komisioner KPU Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Parms dan SDM Rustiman, Selasa (17/11/2020).
Lebih lanjut Ia mengatakan debat 4 paslon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur akan digelar satu kali, karena menurutnya minimnya ketersediaan anggaran. Jadi hanya satu kali digelar.
"Pelaksanaan debat nanti akan digelar pada 20 November 2020 dimulai pukul 13.30 hingga pukul 16.00 WIB. Tempatnya di Prime Prak Hotel Bandung," Jelasnya.
Ditanya terkait soal tema debat, Rustiman mengatakan, tidak ada tema khusus karena debat hanya satu kali. Jadi semua materi dilakukan pendalaman oleh tim penyusun materi yang akan disampaikan oleh moderator nanti.
"Jadi penyusun materi tidak hadir dilokasi, dan kehadiran juga dibatasi. Total yang akan hadir diruangan debat itu, satu pasangan calon. Yang kedua tim kampanye masing -masing empat orang, KPU lima orang, kemudian Bawaslu dua orang. Jadi total 31 orang," Imbuhnya.
Dan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19, dan kita juga berharap Paslon tidak membawa massa sesuai PKPU hanya membawa empat orang tim kampanye. (NN)
Baca
- 15.532 Lembar Surat Suara Rusak, KPUD Cianjur Minta Pergantian
- 11.125 Lembar Surat Suara Pilkada Cianjur, Ditemukan Rusak
- Percepat Penanganan Perkara Korupsi, Jaksa Agung Bentuk Satgassus P3TPK
- KPU Cianjur Hari Ini Melakukan Penyortiran dan Pelipatan 1,6 Juta Surat Suara
- Srikandi BHSM Melek Warga, Bagikan APD
- Komisi IV DPR RI Dorong Penambahan Anggaran Litbang Kementan
- 1 Jenazah PMI Asal Cianjur Selatan, Hari Ini Akan Tiba di Rumah Duka
Berita Terkait
Tulis Komentar Facebook
Komentar Facebook
Kembali ke Home