Gerak Cepat! Herman-Ibang Kembalikan Formulir Pendaftaran ke PKB
Foto : Herman Suherman dan Haji Ibang (doc mahar)
Cianjur. maharnews.com - Sekretaris pribadi (Sekpri) Bupati Cianjur, Haji Ibang resmi mengembalikan berkas formulir pendaftaran ke Sekretariat DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Sabtu (20/4/2024).
Pengembalian berkas formulir pendaftaran diterima langsung oleh Ketua Desk Pilkada DPC PKB Kabupaten Cianjur Engkus Kusnendar.
Ibang menyatakan, pengembalian formulir pendaftaran ini adalah bentuk keseriusan untuk maju di Pilkada pada 27 November 2024 mendatang, dan berharap DPC Partai Kebangkitan Bangsa dapat melanggengkan niatnya.
"Saya menunggu jawaban dari partai PKB, dan harapannya bisa diterima dengan seutuhnya," harap Ibang saat ditemui dalam kesempatannya.
Sementara DPC PKB Cianjur, dalam hal ini pihaknya mengaku sejak dibukanya pendaftaran sudah ada lima bakal calon yang mendaftar.
"Pertama, Bupati Cianjur Herman Suherman, Haji Ibang, ketua Apdesi Beni Irawan, Deden Ahmad Yusuf, Deden Abdullah,"ujar Ketua Desk Pilkada DPC PKB Cianjur Engkus Kusnendar.
Namun demikian, menurut Engkus Kusnendar dari lima yang sudah mendaftar baru dua orang bakal calon yang mengembalikan formulir tersebut.
"Baru dua orang bakal calon, pertama dari Herman Suherman, kedua Haji Ibang yang mengembalikan formulir pendaftaran," imbuhnya.(nn/ikbal)
- Ketiganya Dinilai Layak Jadi Ketua DPRD, Isnaeni Paling Menonjol!!
- Tiga Sosok ini Berpeluang Jadi Ketua DPRD Cianjur, Siapa Yang Lebih Layak?
- TMS Gandeng Ketua APDESI Maju di Pilkada Cianjur
- PKB Cianjur Buka Pendaftaran Cabup/Cawabup 2024
- Berkas Perkara Kasus Korupsi PT CSM akan Dilimpahkan, Kejari : Ada Tersangka Lainnya
- Intip Pilkada Cianjur, Pengamat : Sosok Ketua Punya Kans Jadi Bupati
- Kepala Dinas PUTR Cianjur Mengucapkan Selamat Idul Fitri 1445 H