Ngopi Sembari Update Informasi - Berita

Tiga Rumah Warga di Desa Gunungsari Tertimpa Longsor

Tiga Rumah Warga di Desa Gunungsari Tertimpa Longsor

Foto : Nampak Rumah Tertimbun Longsor



CIANJUR -MaharNews.com - Berdampak dari curah hujan yang mengguyur wilayah Kecamatan Sukanagara Kabupaten Cianjur, pada rabu sore 20/3/2019 mengakibatkan Tanah Tebing di Kampung Babakan Mala Rt 04/04 Desa Gunungsari, Longsor dan menimpa tiga rumah penduduk.

Informasi yang di terima, bencana longsor terjadi sekitar pukul 16: 30 WIB tak ada korban jiwa dalam bencana tersebut, namun kondisi tiga rumah penduduk hancur akibat longsor tebing tersebut.

Kepala Desa Gunungsari, Ade Hidayat menjelaskan, Akibat bencana tebing tanah longsor yang terjadi pada sore tadi sekitar pukul 16:30 WIB tiga rumah milik warga kami hancur, begitupun barang-barang berharga milik korban tertinbun.

Adapun korban yang rumahnya tertimpa longsor tersebut di antaranya.
1.Nama    : OOM, Umur 60 Tahun pekerjaan : tidak bekerja

2. Nama   : Jubaedi Umur 55 Tahun
Pekerjaan : Pensiunan BUMN

3.Nama    : ENDANG Umur 60 Tahun

Dan  1 Orang pelajar  SILVI APRIANTI, 16 Tahun mengalami luka ringan, tanganya terlilit, namun hanya luka ringan. Tidak ada korban jiwa dalam bencana tersebut,"terang Ade Hidayat Kepada MaharNews.com melalui sambungan whatsApp. (NN)




Tulis Komentar Facebook

Komentar Facebook

Bijaksana dan bertanggung jawablah dalam berkomentar, karena sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE