Indek Pengamanan Ditingkatkan, Pegawai Disdikpora Cianjur Bekerja Aman dan Tenang

Foto : Pintu masuk menuju ruang Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Cianjur menggunakan kunci sistem otomatis, finger print.
CIANJUR.Maharnews.com- Pintu masuk dengan kunci yang serba otomatis diterapkan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Cianjur.
Pemandangan orang yang biasanya bebas hilir mudik masuk ke dalam lingkungan kantor kini tak lagi terlihat.
Pasalnya, akses masuk ke dalam lingkungan kantor harus mempunyai kunci tertentu. Kunci dengan sensor finger print dan ada juga yang menggunakan pola retina mata.
Alhasil, dengan kondisi tersebut Pa Kepala Dinas (Kadis) Ruhli Solehudin beserta rengrengan pejabat di lingkungan Disdik bekerja lebih nyaman, aman dan tenang dalam mengelola anggaran pendidikan.
Salah seorang pengunjung yang mengaku bernama Kusumahningrat mengapresiasi dengan adanya peningkatan keamanan di lingkungan Disdik.
Menurutnya dengan kondisi lingkungan kerja yang nyaman bisa mendorong peningkatan kualitas kinerja.
"Kalau kerjanya nyaman, tenang. Kan ini bisa membawa efek baik ke kinerja pegawai saat menjalankan pelayanan,"ujarnya, Selasa 20 Mei 2025.
Ia berharap dengan pengamanan yang canggih dan ketat tersebut bisa membawa dampak yang positif ke luar lingkungan Disdik.
"Saya harap efek positifnya tak hanya dirasakan di kantor pusatnya saja, tapi ke semua instansi dibawah naungan Disdikpora Cianjur,"harapnya.
Lelaki dari Pasarean itu mengingatkan jangan sampai pengamanan yang sedemikian ketat ini sampai disalahgunakan.
"Pokoknya fasilitas negara ini harus dimanfaatkan sebaik baiknya,"pungkasnya sambil berlalu menyampaikan pesan menyayangkan kecilnya bendera merah putih yang berkibar di Disdikpora Cianjur.
- Jaksa Hadirkan Direktur PTPN di Sidang Kasus Korupsi Pengembangan Agro Edu Wisata
- Slogan "Ubur-ubur Ikan Lele Amankan SK nya di BJB" Disoal Dewan
- Korupsi Agro Eduwisata, Pengacara AK Sebut Dakwaan JPU Belum Jelas Alias Kabur
- Jembatan Bambu Ancam Keselamatan Anak SD, Belum Ada Wahyu Membangun
- Hakim Perintahkan Jaksa Hadirkan Direktur PTPN, Hakim : Kalau Tidak Jemput Paksa!!
- Ubur-ubur Ikan Lele, Dewan : SK Nya Jangan Dulu Digadai ke BJB Le?
- Menyoal Penindakan Penyimpangan Bantuan Kementrian di Cianjur