Ngopi Sembari Update Informasi - Berita

MusDes Mulyasari Bahas RKPDes Tahun Anggaran 2020

MusDes Mulyasari Bahas RKPDes Tahun Anggaran 2020

Foto : Kegiatan MuDes berlangsung di Aula kantor Desa Mulyasari, Rabu (21/8/2019)


CIANJUR.Maharnews.com - Dalam rangka menyukseskan program pembangunan tahun Anggaran 2020, Kepala Desa Mulyasari, Kecamatan Mande Kabupaten Cianjur, melaksanakan kegiatan musyawarah desa (MusDes).

Acara musyawarah tersebut, dihadiri muspika, Camat Mande, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Ketua BPD, LPM, Perangkat Desa, RT/RW, Tokoh Agama (MUI) Pemuda Karangtaruna dan perwakilan masyarakat dari masing-masing kedusunan.

Kegiatan berlangsung di Aula kantor Desa Mulyasari Rabu (21/8/2019) pukul 10. 00 WIB dengan agenda pembahasan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes).

Dikatakan Ripan Munandar, Kepala Desa Mulyasari, RKPDes merupakan dukumen perencanaan yang memuat pokok-pokok kebijakan pembangunan desa dan mengarah pencapaian tujuan, visi dan misi desa, daerah dan negara.

Kegiatan ini bertujuan agar kedepan Desa dan Masyrakat bisa lebih maju dan sejahtera.

‌"Mudah-mudahan usulan atau aspirasi masyarakat bisa dikaper APBDes tahun 2020, tentunya hal ini harus terealisasi atau terlaksana di tahun anggaran 2020."Tandasnya.

Sementara ketua BPD Mulyasari, Supriatna memberikan Apresiasi dan menyambut baik program pembangunan yang dicanangkan pemerintah desa, begitu juga oleh pendamping desa.

‌Menurutnya,"Pembangunan yang sudah dilaksanakan di tahun sebelumnya dilaksanakan Pemerintah Desa, berhasil dan bagus,"Ucapnya.

‌Senada dikatakan Aji Jamaludin Anggota Karangtaruna, kita sangat mendukung setiap program pembangunan yang dilaksanakan pemerintah desa.

Begitu juga dengan program yang sudah disiapkan untuk tahun 2020.

"Selain itu kita berharap kepada pemerintah Desa Mulyasari untuk dapat meningkatkan program dibidang kepemudaan,"Harapnya.

‌Terpisah, Donny Herdyana camat Mande, dalam kegiatan tersebut pihaknya memberikan apresiasi, Atas keberlangsungan musyawarah desa (MusDes), Terlebih melihat antusiasme masyarakat dan semua pihak terkait yang hadir mengingat pentingnya RKPDes tahun anggaran 2020 untuk Desa Mulyasari.

‌"Apa yang menjadi Aspirasi masyarakat secara bertahap betul-betul bisa terdanai terpenuhi,"Ujarnya.

Selain itu camat juga mendorong kepada setiap pemerintah desa (Pemdes) untuk lebih mengembangkan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes).

Menurutnya, Saya mendorong kepada setiap Pemerintah Desa, untuk lebih mengembangkan BumDesnya,"Tegasnya (Cr2)

Video Terkait:





Tulis Komentar Facebook

Komentar Facebook

Bijaksana dan bertanggung jawablah dalam berkomentar, karena sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE