Ngopi Sembari Update Informasi - Berita

Penuhi Panggilan Kejari, Dirut RSUD Pagelaran Didampingi Mantan Dirut PDAM

Penuhi Panggilan Kejari, Dirut RSUD Pagelaran Didampingi Mantan Dirut PDAM

Foto : Dirut RSUD Pagelaran, dr Awie bersama kuasa hukumnya, Yudi Junadi saat akan memasuki kantor Kejaksaan Negeri Cianjur untuk memenuhi pemanggilan penyidik, Kamis (17/1/2019).


Pengusutan kasus dugaan korupsi di lingkungan RSUD Pagelaran, Kabupaten Cianjur terus di lakukan penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Cianjur.

Terkait itu, beberapa pejabat di lingkungan RSUD Pagelaran di panggil penyidik untuk di mintai keterangan, termasuk Dirut RSUD Pagelaran, dr Awie yang datang memenuhi panggilan pada Kamis (17/1/2019).

Saat memenuhi panggilan, orang nomor satu di lingkungan RSUD Pagelaran itu tidak sendirian, tapi di dampingi pengacaranya Yudi Junadi SH, yang juga pernah merasakan duduk di kursi Dirut BUMD Cianjur yakni sebagai Dirut PDAM Tirtamukti.

Pantauan Maharnews.com, didampingi kuasa hukum, awie  dimintai keterangan di ruangan Kasi Inteljen, Mali Diaan kurang lebih selama 2 jam. Sekira pukul 12.00 Wib, Awie bersama Yudi terlihat keluar dari kantor Kejari Cianjur.

Sayang saat di konfirmasi Awie maupun kuasa hukumnya enggan memberikan keterangan dengan alasan, mereka akan datang kembali ke kantor Kejari sesudah makan siang.

"Belum selesai Kang, nanti setelah makan siang datang lagi kesini ko,"kata Awie dan kuasa hukumnya Yudi Junadi.

Sekitar pukul 13.39, Awie yang mengenakan kemeja batik didampingi Yudi yang mengenakan kemeja putih tampak datang kembali ke kantor Kejari. 

"Nanti ya kang dengan saya konfirmasinya,"kata Kang Yudi sesaat sebelum memasuki ruangan lobi kantor Kejari bersama Awie. (Nuk)




Tulis Komentar Facebook

Komentar Facebook

Bijaksana dan bertanggung jawablah dalam berkomentar, karena sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE