Ngopi Sembari Update Informasi - Berita

Sukseskan Program Vaksinisasi Covid-19, Ini Himbauan Ketua Komisi C DPRD Cianjur

Sukseskan Program Vaksinisasi Covid-19, Ini Himbauan Ketua Komisi C DPRD Cianjur

Foto : Ketua Komisi C DPRD Cianjur, Asni Aprianti


CIANJUR. Maharnews.com - Asni Aprianti Ketua komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Kabupaten Cianjur mengajak masyarakat untuk tidak takut di vaksin Covid-19.

"Karena ini salah satu cara pemerintah agar bisa menyelamatkan masyarakat dari penyakit atau wabah covid-19," Ujarnya, di halaman kantor DPRD di Jalan KH Abdullah Bin Nuh, Nagrak Kecamatan Cianjur, Kamis (4/3/2021).

Tak hanya itu, kader besutan Surya Paloh berparas Geulis ini, menghimbau kepada masyarakat di masa pendemi dalam melakukan aktivitas sehari-hari untuk tetap menerapkan protokol kesehatan (Protkes) Covid-19.

"Kita meminta masyarakat khususnya wilayah dapil satu, umumnya masyarakat Kabupaten Cianjur, untuk tetap menerapkan protkes agar kita dapat terhindar dari wabah yang sangat membahayakan ini," kata Asni.

Ia menambahkan, ayo kita sukseskan program Vaksinisasi Covid-19, dan jangan takut untuk di vaksin.




Tulis Komentar Facebook

Komentar Facebook

Bijaksana dan bertanggung jawablah dalam berkomentar, karena sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE