Ngopi Sembari Update Informasi - Berita

20,5 M Dana BOP PAUD Disalurkan

20,5 M Dana BOP PAUD Disalurkan

CIANJUR- Dana Bantuan Operasional PAUD Tahun Anggaran 2018 sebesar Rp20,5 Miliar secara bertahap disalurkan pemerintah daerah Kabupaten Cianjur ke lembaga PAUD se Kabupaten Cianjur.

Informasi dihimpun, total penerima dana bantuan dari pemerintah pusat tersebut yaitu sebanyak 1.272 lembaga.

Kepala Badan Pengelolaan Keuanga  dan Aset Daerah (BPKAD) Cianjur, Dedi Sudrajat melalui Kabid Anggaran, Lutfi Agung mengatakan, penyaluran dana BOP PAUD sudah dilakukan BPKAD sejak seminggu lalu. 

Untuk penyaluran dana tersebut lanjut Lutfi, pihaknya mengacu pada data lembaga penerima yang telah diajukan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Cianjur.

"Pencairan sudah kita lakukan sejak minggu lalu. Dana di overbooking ke masing masing rekening lembaga penerima manfaat,"ujar Lutfi saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (21/11/2018).

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Cianjur, Cecep Sobandi melalui Ruli selaku Kepala Seksi PAUD menginformasikan, total dana BOP PAUD tahun anggaran 2018 yaitu sebesar Rp20.527.200.000 dengan jumlah lembaga penerima sebanyak 1.272.

"Sebagaimana disebutkan Permendikbud Nomor 2 Tahun 2018 tentang Petunjuk Tekhnis Penggunaan Dana Alokasi Khusus Nonfisik Bantuan Operasional Penyelenggaran PAUD Tahun 2018, masing masing anak mendapat alokasi bantuan sebesar Rp600 ribu pertahun. Untuk Cianjur, jumlah anak yang mendapat alokasi bantuan sebanyak 34.212 anak,"terangnya.

Ruli tidak menampik saat ini masih banyak lembaga PAUD di  Cianjur yang masih belum terakomodir menerima luncuran dana BOP PAUD. 

"Berdasarkan data Dapodik Januari 2018, jumlah lembaga PAUD se Kabupaten Cianjur itu sebanyak 1.560 lembaga dengan jumlah anak 41.785. Ini berarti ada sekitar 288 lembaga yang belum terakomodir dengan jumlah anak sebanyak 7.573anak,". (Nuk)




Tulis Komentar Facebook

Komentar Facebook

Bijaksana dan bertanggung jawablah dalam berkomentar, karena sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE