Ngopi Sembari Update Informasi - Berita

Kursi Pendopo Cianjur Ditinggal Pergi, ABs Jadi Plh Bupati

Kursi Pendopo Cianjur Ditinggal Pergi, ABs Jadi Plh Bupati

Foto : Tampak depan pendopo cianjur. Foto Dinas Pariwisata Cianjur


CIANJUR.Maharnews.com- Tongkat kepemimpinan Cianjur satu sementara waktu berpindah tangan, seiring kepergian Plt Bupati Herman Suherman ke tanah suci Makah.

Selama 9 hari lamanya tanggung jawab penyelenggaraan roda pemerintahan berada dipundak Sekertaris Daerah, ABan Sobandi (ABs). Aban ditunjuk sebagai Pelaksana harian (Plh) Bupati Cianjur.

Informasi disampaikan Kepala Bagian Humas Setda Pemkab Cianjur Iyus Yusuf, keberangkatan Plt Bupati Herman Suherman ke tanah suci dalam rangka menjalankan ibadah umroh.

Iyus mengatakan, berdasarkan surat izin Menteri Dalam Negeri Nomor 857/11802/SJ tentang izin ke luar negeri dengan alasan penting.

"Izin alasan dalam rangka melaksanakan ibadah umroh  di tanah suci mekkah Arab Saudi mulai tgl  22 s/d 30 November 2019,"ujar Iyus kepada Maharnews.com, Rabu (27/11/2019).

Dalam surat izin itu jelas Iyus terdapat ketentuan " Selama Plt Bupati Cianjur melaksanakan kegiatan di maksud,  Sekretaris daerah kabupaten cianjur memimpin penyelenggaraan pemerintahan dengan tetap berkoordinasi dan bertanggung jawab kepada Plt bupati Cianjur".




Tulis Komentar Facebook

Komentar Facebook

Bijaksana dan bertanggung jawablah dalam berkomentar, karena sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE