Ngopi Sembari Update Informasi - Berita

Jujur Bisa Jadi Obat Penyakit yang Diderita Cepy

Jujur Bisa Jadi Obat Penyakit yang Diderita Cepy


BANDUNG. Maharnews.com – Kalimat nasehat disampaikan Jaksa Penuntut Umum (JPU) KPK kepada Tubagus Cepy saat menjadi saksi di sidang lanjutan kasus korupsi DAK Cianjur, Senin lalu (15/7/2019). Inti nasehatnya, jujur dapat menjadi obat penyakit yang dialami Tubagus Cepy.

“Kalau saudara (Tubagus Cepy, red) jujur, Insya Allah penyakit saudara cepat sembuh, sebaliknya kalau saudara bohong dapat memperparah penyakit saudara,” ucapnya menasehati saksi.

Nasehat itu terucap oleh JPU KPK lantaran beberapa keterangan Tubagus Cepy di BAP tidak sesuai dengan kesaksiannya di persidangan. Tetapi meski begitu ia tidak mencabut keterangannya saat di BAP. JPU KPK juga membeberkan saat menjalani pemeriksaan ia ditemani oleh penasehat hukum, sehingga kemungkinan adanya tekanan atau paksaan dari penyidik tidak ada.

“Karena kami membawa perkara ini, salah satunya adalah keterangan saudara dalam berkas perkara. Kalau keterangan saudara (Tubagus Cepy, red) berubah, seandainya keterangan dalam berkas perkara seperti di dalam persidangan ini, mungkin akan berbeda ceritanya,” terang JPU KPK.

Tak sampai disitu, JPU KPK juga meminta tolong kepada Tubagus Cepy untuk menyampaikan segala sesuatu hal yang ia ketahui terkait kasus korupsi DAK. Sehingga jalannya pemeriksaan dapat berjalan cepat seperti yang Tubagus Cepy inginkan.

“Kami tidak ingin menghukum orang yang tidak bersalah. Apapun itu tolong disampaikan, sepahit apapun tolong disampaikan. Mengerti saudara?,” tuturnya. (wan)

 




Tulis Komentar Facebook

Komentar Facebook

Bijaksana dan bertanggung jawablah dalam berkomentar, karena sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE