Diduga Coba Menyalip Bus, 1 Meninggal 2 Luka ringan

CIANJUR. Maharnews.com - Kecelakaan maut terjadi di jalan raya Cianjur - Bandung, tepatnya di Kampung Bukit Culah RT 03 /03, Desa/Kecamatan Ciranjang, Kabupaten Cianjur, antara dua motor dan satu kendaraan roda empat, Jumat (27/11/2020). Satu orang meninggal dan dua lainnya luka ringan.
Informasi dihimpun, motor Scoopy (Nopol F 2727 TQ) yang dikemudikan Giri Sumirat (21) melaju dari arah Cianjur menuju Bandung menabrak mobil Daihatsu Grand Max (Nopol D 1397 AEE) yang dikemudikan Dede Wahyudin (42) dari arah berlawanan. Disusul, motor Yamaha Vixion (Nopol F 6442 QB) yang dikemudikan Hasanudin (23) turut menabrak mobil dari belakang.
Berdasarkan keterangan beberapa warga di lokasi kejadian, kecelakaan diduga karena pengendara motor Scoopy mencoba menyalip bus didepannya. Namun naas saat itu melintas mobil Daihatsu Green max dari arah Bandung dan tabrakan tak dapat terelakkan.
Seluruh korban dibawa ke Puskesmas Ciranjang, sedangkan Giri Sumirat langsung dirujuk ke RSUD Cianjur. Diketahui kemudian, Gigi Sumirat dikabarkan meninggal dunia.
Panit lalulintas Polsek Ciranjang, Aiptu Agus Suparman mengungkapkan penanganan pertama memang dilakukan oleh pihak polsek Ciranjang.
"Tetapi penanganan selanjutnya akan ditangani oleh Polres Cianjur," ungkapnya.
Terkait kondisi korban, Agus membenarkan bahwa pengendara motor Scoopy meninggal dunia.
"Giri Sumirat (21), Warga Kp Pasir Waru Desa Mekarwamgi Kecamatan Haurwangi Kabupaten Cianjur, meninggal dunia di RSUD Cianjur," pungkasnya. (sam apip).
- LSI Sebut Petahana Sangat Berpeluang di Pilkada Cianjur 2020
- Pendampingan Pembelajaran Daring di Masa Pandemi Covid 19
- Serikat Buruh Menggugat : 17.000 Massa Aksi, Siap Kepung Pendopo Cianjur
- Sidang Perdana Perkara Pemilu Cianjur 2020 Digelar
- Ini Visi dan Misi Calon Pemimpin Cianjur 2020, Ekonomi Kerakyatan Naik Daun
- Tim Tabur Kejaksaan RI Tangkap Buronan ke 113
- KPU Cianjur Laksanakan Kegiatan Simulasi Pemungutan Suara Pilkada 2020, Di TPS 8 Desa Ciherang